JAKARTA – Mahalini mengaku sedikit kaget ketika single Ini Laguku miliknya masuk song list Spektakuler Indonesian Idol Season XIII, pada 27 Januari silam.
Alasan Mahalini Kaget
Mahalini kemudian mengungkapkan alasannya kaget lagu itu masuk song list Idol.”Karena jarang banget ada yang membawakan lagu ini. Tapi justru lagu ini yang dipilih team musik Idol,” ujarnya lewat Insta Story, pada 28 Januari 2025.
Penampilan Angie Carvalho
Meski cukup menantang, namun Ini Laguku berhasil dieksekusi dengan sangat apik oleh Angie Carvalho. Bahkan penampilan peserta asal Banjarmasin itu mendapatkan standing ovation dari lima juri.
Reaksi Warganet
Tak hanya dari juri, penampilan Angie Carvalho juga mendapat pujian dari warganet di TikTok. “Mahalini berterima kasih sama Angie. Dia saja yang nulis bilang kalau lagu itu susah dan menyebalkan. Angie benar-benar keren!” kata @faizahmadian.
Standing Ovation
Komentar lain datang dari @haura3100, “Angie berhasil membawakan lagu paling sulit bai penyanyi aslinya. Buktinya, Angie dapat standing ovation kan semalam. Semangat Angie!”
Persaingan Semakin Berat
Dengan tersingkirnya Manisa Llona dari panggung Indonesian Idol Season XIII, maka persaingan 13 peserta yang tersisa akan semakin berat pada minggu depan.
(SIS)