Ilustrasi.
JAKARTA – Sebenarnya, apakah pihak WhatsApp bisa membaca semua pesan yang kita kirim atau terima? Itu merupakan pertanyaan banyak orang atau pengguna WhatsApp yang menggunakan aplikasi ini sebagai alat untuk berkomunikasi sehari-hari.
Popularitas WhatsApp sebagai Aplikasi Perpesanan
WhatsApp memang dikenal sebagai aplikasi perpesanan instan paling populer di dunia yang digunakan untuk berkomunikasi sehari-hari oleh orang banyak. Banyak orang menggunakan WhatsApp, yang menyebabkan tingginya intensitas penggunaan harian aplikasi ini.
Enkripsi End-to-End
Dengan tingginya intensitas penggunaan harian dari aplikasi ini membuat jutaan informasi dan data tertransfer dari pengirim ke penerima atau sebaliknya. Jutaan bahkan lebih pesan dari seluruh pengguna terkirim menggunakan sistem pada WhatsApp.
Namun, apakah pesan-pesan tersebut mungkin dibaca oleh pihak WhatsApp?
Kecemasan ini bisa tercipta karena seringkali isi chat WhatsApp mungkin berisi percakapan yang penting hingga data-data pribadi yang tidak ingin dilihat dan diketahui oleh orang lain, bahkan oleh pihak WhatsApp.
Untuk menjawab kecemasan itu semua, WhatsApp menuliskan informasi di laman resmi mereka mengenai enkripsi end-to-end.
Apa itu Enkripsi End-to-End?
Enkripsi end-to-end berarti hanya Anda sebagai pengguna yang mengirimkan dan satu pengguna lain yang menerimanya yang bisa membaca pesan dan tidak ada orang lain yang bisa membacanya. Jika terenkripsi end-to-end, pesan, foto, video, pesan suara, dokumen, pembaruan status, dan panggilan pengguna akan terlindungi, bahkan oleh pihak WhatsApp itu sendiri.
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya